Jumat, 26 Agustus 2022

PASI TERITORIAL KODIM 0407/KOTA BENGKULU TINJAU PERKEMBANGAN TANAMAN JAGUNG PROGRAM KETAHANAN PANGAN

KOTA BENGKULU- Untuk memastikan perkembangan pertumbuhan jagung dalam program ketahanan pangan Kodim 0407/Kota Bengkulu, Perwira Seksi Teritorial Kodim 0407/Kota Bengkulu, Mayor Inf A.P. Simatupang meninjau langsung ke lokasi masing-masing Koramil yang melaksanakan program ketahanan pangan, Jum'at pagi [26/08/2022]. Pada kesempatan ini, Mayor Inf Simatupang mengunjungi lahan tanam jagung di Kelurahan Pekan Sabtu yang menjadi tanggung jawab Koramil 407-07/Kampung Melayu.
Pasi Teritorial Kodim 0407/KB menyampaikan terimakasih kepada personel Koramil 407-07/Kampung Melayu atas kerja keras dan ketekunan dalam merawat tanaman jagung sehingga jagung dapat tumbuh dengan baik sesuai dengan grafik pertumbuhan. Beliau juga menyampaikan agar pada saat pemupukan juga dilaksanakan sesuai dengan jarak waktu tanam untuk menghindari tanaman menjadi kerdil dan tidak menghasilkan buah sebagaimana mestinya.
"Dengan perawatan yang baik, seperti pemberian pupuk tepat waktu, penyiraman dan membersihkan rumput liar yang tumbuh di sela-sela batang jagung akan menjadikan pertumbuhan jagung semakin baik dan subur, sehingga kemungkinan hasil yang akan dicapai juga maksimal" jelasnya.
Mayor Inf Simatupang berharap agar langkah ketahanan pangan yang telah dilaksanakan oleh Koramil jajaran Kodim 0407/Kota Bengkulu dapat menjadi contoh bagi masyarakat, sehingga bagi masyarakat yang masih memiliki lahan tidur dapat dimanfaatkan untuk menambah kesejahteraan keluarga khususnya dan kesejahteraan masyarakat pada umumnya. [PENDIM0407]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SERTU SAMADIKUN, OLAH TANAH JADI BERKAH BAGI WARGA

  KOTA BENGKULU- Sertu Samadikun adalah seorang Babinsa yang bertugas di Koramil 407-06/Muara Bangkahulu, Kodim 0407/Kota Bengkulu. Selama l...