Kamis, 28 Oktober 2021

PERINGATAN SUMPAH PEMUDA 2021, KODIM 0407/KOTA BENGKULU GELAR SERBUAN VAKSINASI BAGI PELAJAR

KODIM 0407/KOTA BENGKULU- Peringatan Sumpah Pemuda jatuh pada setiap tanggal 28 Oktober dan diperingati oleh seluruh masyarakat Indonesia. Sumpah pemuda merupakan tonggak awal persatuan pemuda pemudi di seluruh wilayah Indonesia , oleh karena itu sumpah pemuda diperingati setiap tahun untuk memupuk semangat persatuan dan kesatuan bagi seluruh masyarakat Indonesia. Adapun tema peringatan sumpah pemuda tahun 2021 yaitu "Bersatu, Bangkit dan Tumbuh". Tema tersebut menggambarkan spirit persatuan dalam keberagaman bangsa Indonesia, spirit lain yang dimaknai tema ini adalah partisipasi kaum muda untuk bangkit melawan pandemi Covid-19 dalam mewujudkan pertumbuhan ekonomi dengan semangat kewirausahaan para pemuda.

Bertepatan dengan peringatan Sumpah Pemuda  ke-93 pada tanggal 28 Oktober 2021, Kodim 0407/Kota Bengkulu melaksanakan serbuan vaksinasi di sekolah sekolah baik yang ada di Kota Bengkulu maupun di Kabupaten Bengkulu Tengah. Kegiatan serbuan vaksinasi disekolah sekolah sudah mulai dilaksanakan beberapa minggu sebelum peringatan Sumpah Pemuda, bahkan menjangkau universitas yg ada di Kota Bengkulu, seperti Universitas Bengkulu yg sudah melaksanakan vaksinasi pada hari Rabu kemaren.

Pada hari Kamis ini [28/10/2021] Serbuan vaksinasi dilaksanakan di SMA Negeri 1 Kota Bengkulu dan sekolah lain yang ada di Kabupaten Bengkulu Tengah. Serbuan vaksinasi mendapat tanggapan positif dan antusias yg sangat tinggi dari pelajar maupun dewan guru yg ada di SMA Negeri 1 Kota Bengkulu. Hal itu disampaikan oleh Kepala sekolah SMA Negeri 1 Kota Bengkulu, Affandi, M.Pd pada saat memantau pelaksanaan vaksinasi bagi pelajar di Aula sekolah bersama Babinsa Koramil 407-05/Ratu Agung, Koptu Jan Sarwan.

Kepala sekolah mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak TNI dalam hal ini, Korem 041/Gamas dan Kodim 0407/Kota Bengkulu serta pihak RS. DKT sebagai pelaksana vaksinasi atas program vaksinasi yg menjangkau pelajar yg ada disekolah sekolah sehingga dapat mempercepat penanganan Covid-19 di Indonesia, khususnya Kota Bengkulu. Beliau juga menyampaikan sebelum pelaksanaan vaksinasi, pihak sekolah sudah menerima sosialisasi dari pemerintah daerah tentang rencana serbuan vaksinasi, sehingga pihak sekolah juga mensosialisasikan hal tersebut kepada orang tua/wali murid dari siswa siswi SMA Negeri 1, beliau sangat bersyukur karena tanggapan positif dan kemauan dari orang tua siswa hingga pelaksanaan vaksinasi dapat berjalan dengan lancar dan antusias yg tinggi dari siswa siswi.

Kepala sekolah juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Babinsa yg terus membantu baik dalam mensosialisasikan vaksinasi kepada wali murid maupun membantu persiapan persiapan untuk pelaksanaan vaksinasi, sehingga serbuan vaksinasi pada hari ini di SMA Negeri 1 Kota Bengkulu dapat berjalan dengan tertib dan lancar serta mematuhi protokol kesehatan. Kepala sekolah berharap dengan adanya program ini seluruh pelajar yg ada di Kota Bengkulu dapat tervaksin semua dan pandemi Covid-19 segera berakhir. [Pendim0407/KB] 

Senin, 04 Oktober 2021

KOREM 041/GAMAS DAN JAJARAN LAKSANAKAN ZIARAH MAKAM PAHLAWAN DALAM RANGKA HUT TNI KE-76

KODIM 0407/KOTA BENGKULU- Dalam rangka HUT TNI ke-76 tahun 2021, Korem 041/Gamas dan jajaran melaksanakan ziarah nasional ke Taman Makam Pahlawan Balai Buntar Bengkulu. Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan HUT TNI yang dilaksanakan oleh seluruh satuan TNI. Danrem 041/Gamas, Brigjend TNI Yanuar Adil langsung memimpin upacara ziarah yang dilanjutkan dengan tabur bunga. Peringatan HUT TNI ke-76 tahun 2021 mengangkat tema "Bersatu, Berjuang, Kita Pasti Menang".
Kegiatan dimulai pada pagi hari pukul 08.00 wib yang diawali dengan upacara. Adapun susunan upacara diawali dengan laporan perwira upacara yang dijabat oleh Pasi Pers Kodim 0407/Kota Bengkulu, Mayor Inf Idham, selanjutnya Komandan Korem menerima laporan dari Komandan Upacara yg dijabat oleh Pasi Intel Kodim 0407/Kota Bengkulu, Mayor ARH Asep Sepriadin. Danrem juga memimpin penghormatan kepada arwah para pahlawan dan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta serta peletakan karangan di tugu makam pahlawan Balai Buntar. Upacara diakhiri dengan laporan Komandan Upacara dan Perwira Upacara.
Upacara Ziarah Makam Pahlawan Balai Buntar diikuti satuan yang ada disekitar Kota Bengkulu, diantaranya, Korem 041/Gamas, Kodim 0407/Kota Bengkulu, Lanal Bengkulu, Kompi B Yonif 144/JY, Denpom Bengkulu, ASN dan Persit KCK. Dandim 0407/Kota Bengkulu, Kolonel Inf Uchi Cambayong, S.I.P turut hadir pada kesempatan itu, menurut beliau, pelaksanaan ziarah ini selain untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur juga untuk menumbuhkan nilai dan semangat kepahlawanan sebagai dasar untuk menjalankan tugas sehari-hari dalam rangka menciptakan keamanan dan ketentraman wilayah NKRI. Setelah pelaksanaan ziarah ke makam pahlawan, jajaran Korem 041/Gamas juga akan melaksanakan do'a bersama yang akan dilaksanakan di satuan masing-masing, lanjutnya.
"Kegiatan ziarah ini merupakan wujud penghargaan seluruh anggota TNI terhadap jasa jasa para pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan kemerdekaan Bangsa Indonesia" ujarnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan tabur bunga di makam para pahlawan yang juga dipimpin oleh Danrem 041/Gamas. Seluruh rangkaian ziarah Taman Makam Pahlawan Balai Buntar Bengkulu berlangsung dengan hikmat dan tetap mematuhi protokol kesehatan hingga pukul 09.00 wib.[PENDIM0407/KB]

Jumat, 01 Oktober 2021

KODIM 0407/KOTA BENGKULU DAN JAJARAN IKUTI UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA SECARA VIRTUAL.

KODIM 0407/KOTA BENGKULU-Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila tahun 2021, Kodim 0407/Kota Bengkulu dan jajarannya mengikuti upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila secara virtual dengan prosedur menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19, Jumat  (1/10/2021) pagi.
Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Kodim 0407/Kota Bengkulu dipimpin oleh Pasi Pers Dim, Mayor Inf Idham yg mewakili  Komandan Kodim 0407/KB yg berhalangan hadir dikarenakan tugas lain. Selain itu juga, upacara diikuti oleh anggota staf Makodim dengan jumlah peserta yg terbatas untuk menghindari kerumunan dan mematuhi protokol kesehatan. Menurut Pasi Pers Dim, Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2021 ini juga diikuti oleh Koramil jajaran Kodim 0407/KB secara virtual di kantor masing masing Koramil.
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2021 mengambil tema,  "Indonesia Tangguh Berlandaskan Pancasila". Dengan demikian, meskipun upacara dilaksanakan secara virtual, Mayor Inf Idham berharap upacara dapat diikuti dengan penuh hikmat dan dapat mengikuti kegiatan hingga selesai, sehingga makna yg terkandung dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila benar benar difahami oleh seluruh anggota Kodim 0407/KB.
Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2021 ini dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo di lokasi Monumen Pancasila Sakti, Kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur. Untuk diketahui, kegiatan ini merupakan momentum suatu peristiwa bersejarah yang dikenal dengan peringatan Hari Kesaktian Pancasila. 
Hari Kesaktian Pancasila adalah hari nasional dan diperingati setelah peristiwa Gerakan 30 September atau yang lebih dikenal sebagai G30S. Dimana saat itu, insiden G30S merupakan usaha dari PKI untuk mengubah Pancasila menjadi ideologi komunis. Namun berkat jiwa nasionalis dan ideologi Pancasila yg kuat yg sudah tertanam dalam setiap jiwa warga negara Indonesia, gerakan Komunis dapat dihancurkan dan Pancasila tetap menjadi Ideologi negara yang sah. [PENDIM0407] 

SERTU SAMADIKUN, OLAH TANAH JADI BERKAH BAGI WARGA

  KOTA BENGKULU- Sertu Samadikun adalah seorang Babinsa yang bertugas di Koramil 407-06/Muara Bangkahulu, Kodim 0407/Kota Bengkulu. Selama l...