Sabtu, 12 Agustus 2023

PERINGATAN HARI KEMERDEKAAN KE-78, KORAMIL 407-05/RATU AGUNG TINGKATKAN SINERGI LINTAS SEKTORAL

 

KOTA BENGKULU- Momen peringatan hari kemerdekaan ke-78 dimanfaatkan oleh Koramil 407-05/Ratu Agung untuk menjalin silaturahmi dengan lintas sektoral, khususnya wilayah Kecamatan Ratu Agung, Kota Bengkulu. Hal itu disampaikan oleh Danramil, Mayor Chb Abu Hasan pada saat memberikan kata sambutan pembukaan turnamen tenis meja di Makoramil, Sabtu (12/08). Dalam sambutannya, Danramil mengucapkan terimakasih atas partisipasi semua peserta yang ikut memeriahkan peringatan HUT RI ke-78, beliau menjelaskan bahwa kegiatan turnamen tenis meja ini untuk menjalin silaturahmi dan meningkatkan persatuan dan kesatuan antara TNI dan elemen masyarakat, sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam lingkungan bermasyarakat.

"Dalam turnamen ini juga, kami berharap akan menciptakan bibit bibit baru khususnya cabang olahraga tenis meja, sehingga dapat mengangkat nama Kota Bengkulu dalam even-even nasional" lanjutnya.

Turnamen tenis meja yang digelar saat ini oleh Koramil 407-05/Ratu Agung merupakan realisasi dari harapan komando atas, dalam hal ini Kodim 0407/Kota Bengkulu. Tujuannya agar terjalin hubungan yang baik antara TNI dan masyarakat sehingga dalam pelaksanaan tugas pokok akan berjalan dengan baik dan maksimal. Selain itu juga, kekompakan antar masyarakat juga akan terbentuk sehingga tidak mudah terprovokasi oleh pihak manapun yang bertujuan untuk merusak persatuan dan kesatuan bangsa.

Danramil menambahkan, menjelang pesta demokrasi yang sudah dimulai dari tahun ini, persatuan dan kesatuan masyarakat perlu dijaga, jangan sampai perbedaan pilihan menjadi suatu pemicu untuk memecah belah persatuan. Beliau berharap dengan adanya momen peringatan hari kemerdekaan dapat mempererat kekompakan masyarakat sehingga kondusifitas wilayah Kota Bengkulu terus terjaga dengan baik.[PENDIM0407]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SERTU SAMADIKUN, OLAH TANAH JADI BERKAH BAGI WARGA

  KOTA BENGKULU- Sertu Samadikun adalah seorang Babinsa yang bertugas di Koramil 407-06/Muara Bangkahulu, Kodim 0407/Kota Bengkulu. Selama l...