Sabtu, 25 Desember 2021

PASTIKAN PERAYAAN NATAL BERLANGSUNG KONDUSIF, DANDIM 0407/KB BESERTA FORKOPIMDA BENGKULU TENGAH PANTAU POS NATARU DAN GEREJA

 


KODIM 0407/BKL- Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah pada pelaksanaan perayaan Natal dan Tahun Baru 2022, Komandan Kodim 0407/Kota Bengkulu, Kolonel Inf Hendriawan Senjaya, S.E, M.Tr (Han) beserta Wakil Bupati dan Forkopimda Bengkulu Tengah melaksanakan pemantauan Pos Pos Nataru dan beberapa tempat ibadah umat kristiani yang ada di Kabupaten Bengkulu Tengah pada Sabtu pagi [ 25/ 12/2021 ]. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap perayaan hari hari besar dalam rangka memberikan rasa aman kepada seluruh masyarakat dalam melaksanakan ibadah, apalagi saat ini pandemi COVID-19 belum berakhir.

Dandim 0407/Kota Bengkulu dalam arahannya kepada petugas posko Nataru yang terdiri dari TNI, POLRI, dan instansi-instansi jajaran Pemda Bengkulu Tengah menyampaikan beberapa hal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat pada saat Natal dan Tahun Baru 2022, diantaranya pelayanan terhadap masyarakat dilaksanakan dengan humanis dan sopan santun dan selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dan apabila ada warga masyarakat yang terindikasi terpapar COVID-19 agar diadakan pendataan dan pencatatan serta diberikan penanganan sesuai dengan standar kesehatan.

"Kegiatan yang kita laksanakan saat ini bukan penyekatan tetapi pengaturan dan pelayanan, maka berikan pelayanan yang terbaik dan penuh rasa tanggung jawab, serta pedomani instruksi Mendagri terkait aturan pelaksanaan PPKM level 1" lanjut Dandim.

Pada kesempatan ini juga, Wakil Bupati Bengkulu Tengah, Septi Peryadi, S.TP, M.AP memberikan arahan kepada petugas posko agar melaksanakan tugas dengan tanggung jawab, selalu memberikan yang terbaik dan ciptakan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat dan beliau juga menegaskan bahwa pandemi COVID-19 belum berakhir, untuk itu beliau minta selalu waspada terhadap penyebaran COVID-19 dengan menjaga dan mematuhi protokol kesehatan secara ketat. Dengan adanya pengamanan terhadap pelaksanaan perayaan Natal dan Tahun Baru 2022, Wakil Bupati berharap kondusifitas wilayah Kabupaten Bengkulu Tengah dapat terjaga serta kegiatan masyarakat dapat terus berjalan dengan lancar.

Dalam pemantauan beberapa tempat ibadah umat Kristiani yang melaksanakan perayaan Natal, Komandan Kodim 0407/Kota Bengkulu dan unsur Forkopimda selalu memberikan himbauan kepada panitia perayaan dan jemaat agar dalam menjalankan aktifitas apa saja agar selalu mematuhi protokol kesehatan dan mempedomani aturan pemerintah terkait pemberlakuan PPKM level 1 di wilayah Kabupaten Bengkulu Tengah. Kegiatan pemantauan perayaan Natal mendapat apresiasi dan sambutan yang baik dari masyarakat Kabupaten Bengkulu Tengah yang sedang merayakan Natal, sampai saat ini masyarakat masih merasa aman dan nyaman dalam beribadah. [PENDIM0407]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SERTU SAMADIKUN, OLAH TANAH JADI BERKAH BAGI WARGA

  KOTA BENGKULU- Sertu Samadikun adalah seorang Babinsa yang bertugas di Koramil 407-06/Muara Bangkahulu, Kodim 0407/Kota Bengkulu. Selama l...