Rabu, 05 Mei 2021

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 membuat 7 posko PPKM di tingkat kelurahan dan kecamatan.

KODIM 0407/BENGKULU- Wilayah kodim 0407/Bengkulu koramil 407-05/Gading Cempaka dan
 
Satuan Tugas Penanganan Covid-19  membuat 7 posko pengawasan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di tingkat kelurahan dan kecamatan . Posko ini bertujuan mendorong masyarakat disiplin menerapkan protokol kesehatan, kel.Jln Gedang Kec. Gading Cempaka Kota Bengkulu. Rabu(05/05/2021).   

Komandan kodim 0407/Bengkulu Kol Inf Uchi Cambayong.S.I.P. mangatakan "Posko atau pos komando yang akan tersebar seluruh kota bengkulu  di tingkat desa dan kelurahan dipimpin kepala desa atau lurah dan posko ini beranggotakan Satgas dari unsur pemerintah daerah, TNI-Polri, tokoh masyarakat, tokoh agama serta pihak lainnya," kata Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19,.

Selain mendorong masyarakat disiplin menerapkan protokol kesehatan, posko tersebut juga bertujuan memberikan pelayanan yang berkaitan dengan Covid-19. Misalnya membantu masyarakat yang membutuhkan perawatan atau rujukan ke fasilitas kesehatan Covid-19.

Tak hanya itu, posko pengawas PPKM juga akan menjadi pusat kendali informasi serta menguatkan pelaksanaan 3T (tracing, testing, treatment) Covid-19 hingga tingkat RT dan RW. "Dengan adanya kebijakan ini, diharapkan penularan Covid-19 hingga tingkat terkecil dapat dikendalikan juga bersama-sama oleh masyarakat," sambungnya.

Komandan kodim 0407/Bengkulu Kol Inf Uchi Cambayong.S.I.P. menambahkan, hingga saat ini klaster keluarga masih menjadi salah satu sumber penularan Covid-19 di masyarakat. Dengan dibentuknya 7 posko desa dan kelurahan YAITU. 1.Kel.timur indah Kec. Singaran pati 2.Kel. Sawah lebar Kec. Ratu agung 3. Kel. Belkang pondok kec. ratu samban 5.kel.lempuing. Kec.ratu agung 6.kel. jln gedang Kec. Gading cempaka 7. kel. Tanah patah Kec. Ratu agung  Kota Bengkulu,tegas dandim

"Satgas RT RW ini bertugas memantau kasus Covid-19 yang terjadi di permukiman serta memberikan pengawasan pada pasien yang melakukan isolasi mandiri hingga klaster keluarga dapat dicegah dengan juga menerapkan 5M [memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, Membatasi Mobilitas, Dan Menjauhi Kerumunan]." ujarnya DANDIM. - [PENDIM-0407].," 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SERTU SAMADIKUN, OLAH TANAH JADI BERKAH BAGI WARGA

  KOTA BENGKULU- Sertu Samadikun adalah seorang Babinsa yang bertugas di Koramil 407-06/Muara Bangkahulu, Kodim 0407/Kota Bengkulu. Selama l...